Thursday, January 10, 2019

Memajukan Ekonomi Daerah Melalui Pariwisata di Trenggalek

Assalamualaikum Wr.Wb.
 
Menjadi negara yang berada di garis Khatulistiwa membuat Indonesia dikaruniai alam yang begitu indah. Setiap daerah pasti memiliki kelebihan dari potensinya masing-masing . Pemanfaatan dan pengelolaan yang sistematis diperlukan agar potensi ini bisa digarap dengan baik , karena sejatinya pariwisata adalah ekonomi kerakyatan.

Memajukan Ekonomi Daerah Melalui Pariwisata di Trenggalek

 A. Tempat Wisata :
 1. Pantai Prigi
               Berlokasi di Watu Limo, Desa Tasikmadu. Pantai Prigi sangat terkenal di kawasan wong AE khususnya (Madiun, Magetan, Ponorogo) maka tak heran jika weekend pantai ini pasti ramai , wisatawan bisa berkendara kearah selatan tidak lebih dari 1 jam perjalanan . Harga tiket masuk pantai ini sebesar Rp.3000.
 Image result for pantai prigi trenggalek


 2. Goa Lowo
            Berlokasi di Watu Agung Trenggalek, sesuai dengan namanya Goa Lowo ini banyak dihuni oleh Lowo (kelelawar) , Goa ini merupakan goa terbaik yang ada di Trenggalek.
Image result for goa lowo trenggalek 

















 3. Bukit Bayon
              Berlokasi di Gandusari desa Widoro Pacitan. Bukit bayon adalah bukit kekinian orang Trenggalek kalian bisa menikmati sunrise atau sunset dari bukit bayon ini.
 Image result for bukit banyon trenggalek

 4. Mangrove Cangkrong
               Berlokasi di Watulimo desa Tasikmadu Pacitan. Di Mangrove Cangkrong tersedia di Gazebo melintas sepanjang taman untuk para wisatawan berjalan mengelilingi taman Mangrove Cangkrong dan juga sebagai peristirahatan jika pengunjung lelah.
 Image result for mangrove cengkrong



 B. Kuliner Daerah
1. Sego Gegog Bendungan
            Nasi yang khas dengan cita rasa pedas dan gurih , terletak di daerah kecamatan Bendungan. Nasi ini adalah nasi biasa tapi yang membuatnya spesial adalah nasi ini dibungkus menggunakan daun pisang dan diatasnya diberi teri yang sudai dibumbui kemudian dikukus. Proses pembuatan dan resep yang masih jarang ada perubahan membuat nasi ini menjadi terkesan sangat tradisional dan sangat enak
 Image result for sego gegok trenggalek

 2. Ayam Lodho
              Terbuat dari ayam kampung yang dibakar dan sudah dibumbui lalu dimasak menggunakan bumbu kuning dan rempah lainnya. Karena bumbu yang khas dan aroma ayam bakar menjadikan makanan ini sangatlah menggoda selera para penikmatnya , biasanya hanya ada pada saat hari raya pertama lebaran dan hari ketujuh lebaran.
Image result for ayam lodho trenggalek



 3. Nasi Tiwul
              Nasi ini terbuat dari ketela pohon yang dikeringkan lalu ditumbuk untuk dijadikan nasi. Rasanya manis khas singkong , warnanya kecoklatan , nasi tiwul dinikmati dengan makanan pelengkap biasanya ayam lodho.
 Image result for nasi tiwul khas trenggalek

 C. Hotel/ Penginapan  
             Dengan menjadi salah satu daerah di Jawa Timur yang perkembangannya wisatanya begitu pesat , maka banyak dibangun hotel/ penginapan sebagai akomodasi untuk menunjang wisata yang ada di Trenggalek, beragam penginapan tersedia disini dengan berbagai harga pula tergantung budget wisatawan dan menjadikan Trenggalek sebagai destinasi wisata yang menarik wisatawan baik dari dalam maupun luar negri. Salah satu penginapan di Trenggalek adalah Hotel Bukit Jaas Permai


       Transportasi untuk mencapai Trenggalek :
Transportasi Darat
Masyarakat/wisatawan menggunakan transportasi umum seperti bus , kereta , sewa mobil ataupun ada yang menggunakan mobil pribadi disana.
Transportasi Laut
Untuk transportasi ini biasanya digunakan untuk bisnis ekonomi di daerah trenggalek , wisatawan lebih banyak menggunakan transportasi darat.
Transportasi Udara
Daerah Trenggalek sendiri tidak memiliki Bandara , pemerintah daerah sudah mengajukan ingin membuat bandara sejak 2016 tetapi masih wacana , jika tidak dibuat di Trenggalek maka Kediri siap dan sangat antusias untuk membuat Bandara.

D. Souvenir / Kerajinan Daerah
                Seperti daerah-daerah pesisir lainnya , Trenggalek membuat souvenir seperti topi , kaos , celana , gantungan kunci dsb. Dan juga Trenggalek memiliki kerajinan bambu dari sesuatu yang tak berguna bahkan hingga berkualitas impor.